Cara Daftar Donatur Tetap KCP



Komunitas Cahaya Pelangi membuka pendaftaran bagi masyarakat, perusahaan atau organisai lain yang ingin menjadi Donatur Tetap KCP. 

Donatur Tetap Komunitas Cahaya Pelangi adalah orang,  badan  usaha  atau organisasi lain  yang  bersedia  dengan  ikhlas  dan sadar  tanpa  ada paksaan dari  pihak  manapun  untuk  memberikan donasi uang atau  barang  setiap  bulan  kepada  Komunitas  Cahaya Pelangi.


Syarat dan Ketentuan Menjadi Donatur Tetap KCP

1. Sudah mengerti tentang  komunitas  ini dan program-program kegiatannya.
2. Bersedia dengan ikhlas dan  sadar tanpa ada paksaan dari    pihak   manapun    untuk   mendaftar   menjadi Donatur Tetap komunitas ini.
3. Bersedia    memberikan   donasi   uang   atau   barang setiap bulan kepada Komunitas  Cahaya Pelangi.
4. Donasi  yang   sudah  diberikan tidak  dapat  diambil  kembali.
5. Dan jika  selama  3 (Tiga)  bulan  berturut-turut  tidak memberikan  donasi  uang  atau  barang, maka status donatur menjadi Pasif.  Selama status Donatur Pasif tidak  dapat   menggunakan   manfaat   dan   layanan yang diberikan untuk Donatur Aktif.
6. Cara untuk meng“Aktif”kan  kembali status donatur dengan cara memberikan donasi kembali.


Manfaat dan Layanan Untuk Donatur Tetap Yang Aktif

1. Dapat menggunakan layanan KCP Emergency Call.
2. Dapat pinjam uang tanpa bunga di KCP Sejahtera.
3. Dapat  beli,  tunai, kredit, sewa barang / jasa  dengan harga murah di KCP Sejahtera dan Mitra Usahanya.
4. Komunitas  Cahaya Pelangi  akan bantu, dukung dan kembangkan bakat positif yang dimiliki oleh donatur.
5. Dan sebagainya.

Cara Pendaftaran Jadi Donatur Tetap KCP

Silahkan Bergabung Ke Facebook Komunitas Cahaya Pelangi Klik Disini Atau SMS Ke 0822 6138 9788 Untuk Informasi Selanjutnya.


Hal-hal lain yang  belum tercantum diatas  akan kami  bahas dan diberitahukan selanjutnya.


0 komentar:

Posting Komentar